Rabu, 24 Maret 2010

HANGERS

"Hangers" itu Bahasa Inggris. Kalau diartikan ke Bahasa Indonesia jadi "Gantungan-gantungan Baju"
Ini mungkin yang ada di benak teman-teman saat baca kata tersebut :



Tapi bukan ini sebenarnya,

Bukan gantungan yang ini juga

Apa lagi gantungan yang suka berada di depan gagang pintu.

BUKAN juga!

HANGERS itu (lagi-lagi punya kepanjangan .. hehehe) Hang Out Bareng Teman OSIS. Jadi, HANGERS itu adalah acara di mana para teman-teman OSIS meliputi seluruh pengurus dan pembina berkumpul bersama mempererat tali persahabatan dan persaudaraan.

Nah... ! HANGERS yang pertama ini telah berlangsung nih kemarin, tepatnya pada hari Selasa, 23 Maret 2010. Di mana? Di rumah Wakil Ketua OSIS kita, Elvina Yunasan. Acara HANGERS ini dimulai sejak pukul 17.00, beberapa anak OSIS sudah mulai sibuk menyalakan arang yang telah dibakar dengan api dan minyak tapi. Ya! benar sekali. Kita BBQ-an di rumah Elvina.
Makanannya banyaaakkk bangeettt. Sampai-sampai kita menghabiskan waktu 2 jam untuk membakar dan menggoreng kentang dan onion ring.




Tim Bakar Membakar


Della, Devina, Silvy, Vania, Jodie, Johannes, Adit, Stanley, Kathleen, Jessica



Ada Ayam, Sapi, dan Sosis Sapi!


Jeniffer, Kathleen, Fajar, Johannes, Michael, Elvina, Astrid, Jodie, Yongky



Gary dan Astrid yang sedang mengolesi jagung untuk di bakar.


Stefanie, Yuki, Monica, Jeniffer, Elvina, Josephine, Michelle
Siap Menggoreng!


Lalu, setelah goreng menggoreng kelar, kita semua berkumpul di ruang keluarga Elvina lalu berdoa makan dan dipimpin oleh Jodie Jonazh. Sekitar pukul 19.00 kita mulai makan dan di serbu lah daging-daging, onion ring, kentang goreng, serta mash potato dan bumbu BBQ yang telah dibuat oleh Stefanie... Nyam-nyam-nyam...







kebersamaan setelah makan


Jodie & Fajar

Ngomong-ngomong soal perut yang kenyang, setelah semua merasa terisi dan puas dengan hasil memasak bersama akhirnya kami semua bermain sebuah games yaitu :
CHARADES , mungkin beberapa teman pernah bermain dan tau seperti apa games ini. Jadi dalam games ini kita diminta untuk mendiskripsikan apa yang tertulis pada kertas yang kita ambil. Dan kemarin Selasa, isi kertas-kertasnya adalah 30 nama pengurus MPK dan OSIS. Tapiii... saat mendiskripsikan kita ga boleh bersuara, hanya boleh menggunakan body language yang telah di sepakati bersama kelompok masing-masing. Teman-teman OSIS terbagi dalam 2 kelompok saat itu.





Dapat Namanya siapa tuh?


Kathleen


Kelompok Ganjil sedang memperhatikan.

Itu tuh kocokan yang dipegang oleh Della berisi 30 nama-namanya.

Setelah lelah bermain, waktu menunjukan pukul 21.00, acara HANGERS ini di akhiri dengan Dessert yaitu Marshmellow panggang dan jelly! Tidak lupa Kami berfoto bersama.








Kami teman-teman OSIS, walaupun banyak yang tidak datang, momen ini tidak lupa untuk diabadikan.
(ki-ka)
atas : Yongky, Michael, Vania, Devina, Johannes, Gary, Fajar, Dendi, Stanley
tengah : Aditya B, Aditya H, Astrid, Jessica, Kathleen
Bawah : Della, Eunike, Jodie, Vanessa, Monica, Stefanie, Yuki dan Elvina

Ya, itulah rangkaian acara HANGERS kami yang pertama, kami berharap HANGERS berikutnya semua anggota dan pembina bisa hadir dan acara akan menjadi lebih hangat lagi dan seru lagi!

Sampai bertemu di HANGERS berikutnya!!


1 komentar: